Selasa, Oktober 21, 2008

Realisasi Distribusi Tabung dan Kompor Capai 8.036.344 KK

Apakah yang harus dipersiapkan sebelum menggunakan Tabung Elpiji 3 Kg?

1. Ruangan harus mempunyai sirkulasi udara yang baik, disarankan untuk membuat ventilasi udara dibagian bawah dekat lantai ruangan. Letakkan kompor dibagian yang datar dan jauh dari bahan yang mudah terbakar
content30

2. Eratkan klem pada kedua ujung selang sebelum memasang regulator pada tabung Elpiji. Posisi tabung Elpiji harus selalu berdiri tegak dan terhindar dari panas matahari. Pastikan pemutar/tombol kompor harus dalam keadaan mati (off) saat menghubungkan kompor dengan tabung Elpiji.PTM
content30


JAKARTA. Distribusi tabung dan kompor pada Program Konversi Minyak tanah ke LPG hingga periode bulan 31 Agustus 2008, telah mencapai 8.036.344 KK atau 40% dari target semula sebesar 20.000.000 KK. Demikian Laporan Dirut Pertamina, Ari H. Soemarno Kepada Menteri ESDM beberapa waktu lalu.

”Aktifitas lainnya terkait dengan Program Konversi yaitu, Refill + Perdana LPG untuk periode yang sama mencapai 265.752 MT (22%) dari target sebesar 1.204.020 MT, sedangkan untuk realisasi penarikan minyak tanah telah mencapai 1.206.434 KL (60%) dari target yaitu sebesar 2.013.475”, ujar Ari H. Soemarno.

Wilayah Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi pemberian Paket Perdana seluruhnya telah dapat diselesaikan dengan perincian, 3.698.524 paket Rumah Tangga dan 80.955 Paket Usaha Mikro, sehingga terhitung sejak tanggal 17 Agustus 2008 wilayah tersebut telah DRY minyak tanah.

Daerah-daerah lain yang juga termasuk DRY minyak tanah selain disebutkan diatas yaitu, Kota Palembang, Cimahi, dan Kota Malang. Saat ini juga lanjut beliau, sedang dilakukan distribusi Paket Perdana untuk disekitar wilayah Pantai Utara Jawa Barat (Karawang, Subang, Indramayu dan Cirebon) sejumlah 825.027 Paket atau sekitar 39% dari target yang keseluruhan akan selesai pada akhir September 2008, sehingga keseluruhan minyak tanah akan dapat ditarik pada tanggal 22 Oktober 2008 nanti. Distribusi Paket Perdana untuk wilayah Jawa Barat dan Banten ditargetkan akan dapat diselesaikan pada akhir tahun 2008.esdm

Perbandingan LPG dan Minyak Tanah

LPG
Keuntungan :
  • Mudah digunakan dan dipindahkan
  • Bersih dan ramah lingkungan
  • Pembakaran mudah disesuaikan
  • Temperatur panas yang tinggi
  • Berbau khas
  • Kompor tidak perlu dipanaskan terlebih dahulu

Kerugian :
  • Memerlukan tabung yang harganya cukup mahal
  • Memerlukan peralatan seperti kompor gas yang harganya lebih mahal dibandingkan dengan kompor biasa
  • Harus dibeli dalam satuan tertentu (tidak bisa eceran)

Minyak Tanah,
Keuntungan :
  • Perlu kompor, yang harganya relatif lebih murah
  • Dapat dibeli secara eceran

Kerugian :
  • Lebih repot dalam penggunaan
  • Berasap dan berjelaga
  • Meninggalkan kotor pada tembok
  • Menyebabkan polusi
  • Dapat menyebabkan bau pada makanan
  • Perlu waktu untuk memanaskan kompor

Dari sisi penghematan, menggunakan ELPIJI lebih hemat daripada minyak tanah. Penghematan untuk pemakaian rumah tangga mencapai Rp 24.000 / bulan. Hal ini dikarenakan ELPIJI lebih efisien dan mempunyai pembakaran yang lebih sempurna, seperti diperlihatkan pada tabel berikut.

Bahan BakarDaya Pemanasan
(Kcal/Kg)
Effisiensi Apparatus
(%)
Daya Panas Bermanfaat
(Kcal/Kg)
Kayu Bakar400015600
Arang8000151200
Minyak Tanah10479404192
Elpiji11255535965

Tidak ada komentar: