Jumat, Oktober 10, 2008

MUSIM HUJAN?? PERTAMINA SIAPKAN ALTERNATIF PENGIRIMAN BBM JIKA PLUMPANG KEBANJIRAN



Metrotvnews.com, Jakarta: Pertamina telah menyiapkan berbagai alternatif untuk mengantisipasi kerusakan atau banjir di Depot Plumpang, Jakarta Utara. Dengan alternatif ini pasokan bahan bakar minyak (BBM) ke wilayah Jabodetabek tetap aman.

Menurut Direktur Utama Pertamina Ari Hernanto Soemarno, baru-baru ini, Depot Plumpang sempat tergenang saat Jakarta dan sekitarnya diguyur hujan ekstrem. Meskipun genangan air dapat diatasi, distribusi BBM sempat terhambat karena truk pengangkut yang akan keluar dari depot terhalang banjir.coy

Ari mengatakan, melihat kejadian tersebut, Pertamina telah menyiapkan berbagai skenario apabila distribusi BBM dari Depo Plumpang terhambat. Skenario itu di antaranya SPBU di wilayah Tangerang dipasok dari TT Tanjunggerem, SPBU wilayah Jakarta bagian selatan, seperti Cileungsi, Citereup, Cariu, Sukabumi dan Bogor, dikirim dari Depot Padalarang atau Ujungberung. Sedangkan untuk pom bensin wilayah Jakarta bagian timur, seperti Bekasi Timur dan Karawang dipasok dari Depot Cikampek, Depot Balongan atau Depot Padalarang.

Selain itu, Ari menambahkan, Pertamina melakukan perbaikan pada sistem di Depot Plumpang dengan sistem digital atau otomatisasi. Dengan begitu, pasokan lebih aman. Pertamina juga membangun terminal transit utama Balongan dan Depot Cikampek untuk membantu distribusi.

Tidak ada komentar: